Mungkin banyak yang tidak menyadari bahwa salah satu klub terbaik di dunia saat ini yaitu Real Madrid adalah salah satu klub tersukses di Eropa yang banyak mempunyai pemain - pemain beragama Islam.
EL REAL memiliki pemain yang mempunyai skill diatas rata-rata seperti Cristiano Ronaldo, Ricardo Kaka, Karim Benzema, Gonzalo Higuain, dan Mesut Ozil .
Rival abadi Barcelona ini juga menjadi salah satu klub terkaya di dunia dan pantas dijuluki sebagai Klub bertabur bintang.
Berikut adalah biodata singkat pemain - pemain Real Madrid yang berama Islam saat ini :
1 . Mesut Oezil
Tanggal lahir | 15 Oktober 1988 | ||
---|---|---|---|
Tempat lahir | Gelsenkirchen, Jerman Barat | ||
Tinggi | 1.80 m (5 ft 11 in) | ||
Posisi bermain | Gelandang serang |
Mesut Oezil, lahir 15 Oktober 1988 umur 23 tahun, merupakan seorang pemain sepak bola Muslim berkebangsaan Jerman keturunan Turki. Ia bermain di klub Real Madrid sejak Agustus 2010. Posisi utama dalam kesebelasan adalah sebagai gelandang serang.
Sebagai pemain yang beragama muslim ,mesut ozil tidak lupa menglafalkan ayat-ayat suci al-quran sebelum bertanding dan menganggap dirinya perpaduan dua budaya. Turki dan Jerman. “Teknik dan rasa mengolah bola berasal dari Turki yang juga leluhur saya. Adapun disiplin, sikap, dan keinginan selalu sempurna di lapangan merupakan bagian diri saya sebagai orang Jerman,” ujar pemain kelahiran 15 October 1988 itu.
2 . Sami Khedira
Nama lengkap | Sami Khedira | ||
---|---|---|---|
Tanggal lahir | 4 April 1987 | ||
Tempat lahir | Stuttgart, Jerman Barat | ||
Tinggi | 1.89 m (6 ft 2 in) | ||
Posisi bermain | Gelandang |
Sami Khedira (lahir di Stuttgart, Jerman Barat, 4 April 1987; umur 24 tahun, merupakan seorang pemain | ||||||||||||||||||
sepakbola Jerman, yang berposisi sebagai gelandang, Orang tuanya adalah imigran asal Tunisia . | ||||||||||||||||||
Ia dikenal sebagai pemain masa depan Jerman | ||||||||||||||||||
Pada pada tanggal 30 Juli 2010 resmi bergabung ke Club Real Madrid dengan transfer € 14.000.000. |
Warga Tunisia yang bernama Ali Maliky mengharapkan agar dia sukses sebagaimana suksesnya warga keturunan Algeria, Zenuddin Zedan yang membela Perancis pada piala dunia 1998. Sementara itu warga Tunisia lain, Zaenal Abidin mengharapkan agar Khedira dapat menjadi obat penawar bagi warga Tunisia setelah timnasnya tidak lolos dalam babak kualifikasi piala dunia padahal tiket piala dunia sudah di ambang mata.
Nama Lengkap : Nuri Kazim Sahin
Tempat Lahir : Ludenscheid, Jerman Barat
Tanggal Lahir : 5 September 1988
Kebangsaan : Jerman
Posisi : Midfielder
Bermain di Klub : Real Madrid
Nuri Kazım Sahin lahir pada 5 September 1988 di Ludenscheid, Jerman, dia adalah pesepakbola Jerman kelahiran Turki yang saat ini memperkuat Real Madrid. di juga seorang pemain Timnas Turki dan pernah bermain di Borussia Dortmund. Dengan kontrak selama 6 tahun dan nilai transfer sebesar 10 juta Ponds, Nuri Kazim bermain di Real Madrid.
4 . Karim Benzema
Nama lengkap | Karim Benzema | ||
---|---|---|---|
Tanggal lahir | 19 Desember 1987 | ||
Tempat lahir | Lyon, Perancis | ||
Tinggi | 1.87 m (6 ft 2 in) | ||
Posisi bermain | Striker |
Karim Benzema (lahir di Lyon, Perancis, 19 Desember 1987; umur 24 tahun) merupakan seorang pemain sepak bola berkebangsaan Perancis keturunan Aljazair yang kini membela klub Real Madrid.
Benzema pernah bermain di klub Lyon sebelum dia pindah ke Real Madrid pada tahun 2009.
Di saat bulan Ramadhan Benzema tetap menjalankan puasa meski harus membela Madrid, tak heran jika tim dokter Madrid terus memantau perkembangan fisik pemainnya selama bulan Ramadan. Baik Benzema atau pemain muslim lainnya diberikan nutrisi tambahan agar tidak terkena dehidrasi selama menjalani ibadah di bulan puasa.
5 . Hamid Altintop
Nama lengkap | Hamit Altıntop | ||
---|---|---|---|
Tanggal lahir | 8 Desember 1982 | ||
Tempat lahir | Gelsenkirchen, Jerman Barat | ||
Tinggi | 1.83 m (6 ft 0 in) | ||
Posisi bermain | Gelandang |
Hamit Altintop (lahir di Gelsenkirchen, 8 Desember 1982; umur 29 tahun adalah pesepak bola nasional Turki kelahiran Jerman yang bertinggi tubuh 183 cm. Dan ia adalah saudara kembar dari Halil Altintop.
Ditanya dalam wawancara bulan puasa yang lalu. Hamit Altintop dan Halil Altintop menyikapi Ramadhan dengan cara berbeda. Hamit mendapatkan keistimewaan saat latihan, "Saya diberi kesempatan agar tak terlalu keras menjalankan latihan saat puasa." Sebaliknya, Halil menyikapinya dengan sangat keras, Ia berani bersitegang dengan para pelatihnya jika memaksakan latihan keras kepadanya, "Saya lebih baik tidak latihan. Daripada saya tak puasa dan melanggar ajaran agama," ucap Hamit.
6 .Lassana Diara
Nama lengkap | Lassana Diarra | ||
---|---|---|---|
Tanggal lahir | 10 Maret 1985 | ||
Tempat lahir | Paris, France | ||
Tinggi | 170 m (Templat:Convert/prand in) | ||
Posisi bermain | Defensive midfielder |
Lassana "Lass" Diarra (lahir di Paris, 10 Maret 1985; umur 26 tahun merupakan seorang pemain sepak bola asal Perancis yang saat ini bermain untuk raksasa Spanyol Real Madrid. Posisi dominannya saat bermain adalah sebagai gelandang bertahan, tetapi ia juga mampu memainkan peran sebagai bek kanan.